Pemerintah Desa Linggar Memberikan Fasilitas Untuk Kegiatan Silaturahmi dan Evaluasi Self Help Grup

Hari Rabu, 29 Mei 2024 Pemerintah Desa Linggar Memberikan Fasilitas kepada Pekerja Sosial Masyarakat atau disingkat dengan PSM (ibu Eti Rohaeti) Desa Linggar yang menyelenggarakan kegiatan Silaturahmi dan evaluasi kemandirian SHG linggar bersama yayasan Blilic yang bertempat diaula desa linggar.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bapak Kepala Desa Linggar (Bapak Udung Hidayat), BPD Desa Linggar, Yayasan Blilic, dan Anak-anak Disabilitas yang ada di Desa Linggar. Tujuan dari kegiatan ini dalah menjalin & mempererat tali silaturahmi yang baik antar keluarga dari anak-anak disabilitas dan mengevaluasi, mengetahui sejauh mana kemandirian yang anak-anak disabilitas setiap harinya.
Dalam kegiatan ini keluarga dan pegutas dari yayasan blilic saling bertukar pikiran dan pengalaman dalam menghadapi keseharian anak-anaknya. Begitu banyak anak-anak disabilitas didesa linggar yang menghasilkan produk mandiri yang menjadi usahanya sepereti telor asin, makanan ringan dan kerajinan-kerajinan yang sering dititip ke setiap toko-toko disekitar desa linggar.
Bapak kepala desa linggar (Bapak Udung Hidayat) menuturkan begitu bangga dengan anak-anak disabilitas yang ada didesa linggar karna begitu mandiri dan begitu aktif dibalik keterbatasannya begitu besar semangatnya Patut di contoh dan didukung oleh kita semua yang ada disekitarnya, dan dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak disabilitas sehingga bisa menghasilkan karya hasil anak anak disabilitas, mudah mudahakn kedepannya bisa mewadahi karya yang dibuat oleh anak-anak disabilitas ini.
BPD Desa Linggar menuturkan Disabilitas bukan sebuah penyakit atau yang perlu ditakuti. Namun perlu didukung dan didampingi agar menjadi kegiatan-kegiatan yang bermanfaat untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungan. Begitu mengapresiasi dengan kegiatan ini kita bisa mengetahui bagaimana perkembangan anak-anak disabilitas yang hebat ini tumbuh dan berkembang dan mudah-mudahan kedepannya bisa dibantu dalam kegiatan yang lebih baik lagi.
Vidio kegiatan ada di tiktok @desalinggar dan ig @desalinggar
Kirim Komentar