Desa Linggar

Kec. Rancaekek
Kab. Bandung - Jawa Barat

Info

Artikel

Gerakan Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS)

Admin Desa

04 Februari 2023

181 Kali dibuka

Jumat (03/02/2023) pukul 08.00 WIB telah dilangsungkan kegiatan Gemapatas yang diprakarsai oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional. Acara ini dilakukan dalam rangka pelaksanaan kegiatan Pengukuran Bidang Tanah Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PBT PTSL) di wilayah Kabupaten Bandung yang tersebar di 8 Kecamatan dan 40 Desa yang telah ditetapkan lokasinya.

Acara ini juga dilakukan secara serentak pada hari ini di semua desa yang ditetapkan menjadi lokasi PTSL dan akan dicatatkan sebagai Rekor MURI dengan pemasangan 1.000.000 tanda batas di seluruh Indonesia dengan pusat pelaksanaan kegiatan di Kabupaten Cilacap Provinsi Jawa Tengah. Sebagai Gerakan masyarakat untuk menjaga batas-batas dan letak tanah yang dimilikinya. Sedangkan untuk acara yang dilaksanakan secara simbolis di Wilayah Kabupaten Bandung, telah dilaksanakan di Desa Panyirapan Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung. Dengan dihadiri oleh 40 Kepala Desa dari Desa dan Kecamatan yang berbeda.

Untuk acara yang di Soreang, rundown acara sebagai berikut :

RUNDOWN GEMAPATAS

Sementara itu, untuk acara di wilayah kantor Desa Linggar dihadiri oleh Petugas Pengukuran Tanah (Bapak Tarma), Kadus I (Bapak Redi), Kadus IV (Bapak Yayat), Kaur Keuangan (Bapak Anton Ruswanto), Kasie Pemerintahan (Bapak Arif Najarudin) dan Staff (Bapak Irwan Setiawan).  

Tujuan utama GEMAPATAS adalah untuk memobilisasi dan mendorong penduduk untuk memasang dan memelihara batas tanah. Hal ini akan membantu untuk mengurangi konflik dan sengketa antara tetangga, serta memperbaiki kesejahteraan sosial dalam jangka panjang. Hadi Tjahjanto, Kepala ATR/BNP, mengumumkan bahwa ‘’GEMAPATAS akan diluncurkan di seluruh Indonesia secara serentak pada tanggal 1 Maret’’.

GEMAPATAS juga bertujuan untuk meningkatkan pembangunan ekonomi melalui pertanian, kehutanan, dan produksi ternak. Ini merupakan bagian dari tujuan strategis dan mandat program PTSL, yang dapat dilanjutkan melalui pengembangan infrastruktur yang tersedia.

GEMAPATAS 5

GEMAPATAS 2

GEMAPATAS 1

 

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

UDUNG HIDAYAT

Sekretaris Desa

ATEP YUSUP HAMDANI, S.Ip.

Kasi Pemerintahan

ARIF NAJARUDIN

Kasi Kesejahteraan

Asep Hengki, S.Pd

Kasi Pelayanan

Aam Amila

Kaur Tata Usaha dan Umum

GHITA NOERSANY

Kaur Perencanaan

Totoh Muhammad Miftah

Kaur Keuangan

Anton Ruswanto

Kadus I

Redi, S.Pd.I

Kadus II

Yana Supriatna

Kadus III

II SUMIRAT

Kadus IV

YAYAT RUHIYAT

Staf Perangkat Desa

Bagus Muhamad Rizal

Staf Perangkat Desa

Agus Cahyudin

Staf Perangkat Desa

IRWAN SETIAWAN

Operator Desa

FEBRIANI NOOR PATONAH

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Linggar

Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat

Transparansi Anggaran

APBDes 2021 Pelaksanaan

APBDes 2021 Pendapatan

APBDes 2021 Pembelanjaan

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-6.965664025826311
Longitude:107.7976907886009

Desa Linggar, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung - Jawa Barat

Buka Peta

Wilayah Desa