Hari Ini PPK Kecamatan Rancaekek Melakukan Pendistribusian Logistik Pilgub Jabar Ke PPS
Persiapan Pilgub Jabar 2018 khususnya di Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung hingga saat ini sudah mencapai 95 persen. Hari ini (25/6) Logistik seluruhnya mulai terdistribusikan ke 13 Desa dan 1 Kelurahan di wilayah Kecamaatan Rancaekek.
Sesuai intruksi dan arahan KPU, distribusi logistik dari PPK ke PPS serentak dilaksanakan pada hari Senin (25/6) dimulai pada pukul 14:00 wib. Dengan didampingi anggota PPS dari setiap desa, dan dikawal aparat kepolisian serta diketahui/disaksikan Panwascam.
Pendistribusian logistik dibagi menjadi empat armada dengan membagi wilayah desa, diantaranya Armada Besar 1 terdiri dari; Bojongloa 25 kotak, Nanjung Mekar 15 kotak, Jelegong 24 kotak. Armada Besar 2 terdiri dari; Linggar 14 kotak, Cangkuang 15 kotak, Haurpugur 10 kotak, Bojongsalam 8 kotak, Sangiang 10 kotak. Armada Kecil 1 terdiri dari; Rancaekek Kulon 20 kotak, Sukamanah 11 kotak, Tegal Sumedang 5 kotak, Rancaekek Kencana 29 kotak, Rancaekek Wetan 29 kotak. Dan Armada Kecil 2 satu desa yaitu Sukamulya 12 kotak.
Kirim Komentar