Pemerintah Desa Linggar Melalui PDAM TIRTA RAHARJA Menyuplay Air Bersih ke Pemukiman Warga
Sebagaimana diketahui bahwa musim kemarau saat ini mengakibatkan berkurangnya sumber air bersih, bahkan dibeberapa tempat sampai mengering dan mengakibatkan krisis yang cukup dirasakan dampaknya oleh warga.
Dalam upaya mengantisipasi dan meminimalisir dari dampak kemarau yang berkepanjangan, Pemerintah Desa Linggar Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung melalui PDAM TIRTA RAHARJA kembali memfasilitasi bantuan suplay Air Bersih bagi warga yang membutuhkan.
Dimulai hari pertama pendistribusian pada Jum’at 28 September lalu, dengan lokasi pertama di RW 08 dan RW 07 Desa Linggar. Kemudian hari kedua pada Minggu 30 September, suplay air bersih dilakukan di wilayah RW 06 Desa Linggar.
Dari ke tiga wilayah RW yang sudah dilakukan suplay air bersih, dengan target 12 wilayah RW di Desa Linggar diharapkan dapat membantu kebutuhan warga akan air bersih.
Kirim Komentar